Minyak Melati
Dalam perdagangan disebut jasmine oil
Minyak melati adalah minyak yang diperoleh dari tanaman Jasminum sp
Perancis adalah negara yang paling banyak menghasilkan minyak melati
Negara penghasil minyak melati lainnya adalah India dan Italia
Minyak melati dapat diambil umumnya dengan cara enfleurasi dan solvent extraction
Proses enfleurasi menghasilkan minyak melati dengan tingkat kewangian 2 – 2,5 x lebih wangi daripada hasil solvent extraction. Hal ini disebabkan karena adanya persenyawaan glikosida yang selama proses berlangsung, diuraikan oleh enzim diastase menjadi aglicones yang berbau wangi
Pada pengambilan minyak atsiri dihasilkan “concrete” dan “absolute”
“concrete” lebih encer daripada “absolute” yang kental, berwarna kuning colkelat dan larut sempurna dalam alkohol 95%
Tanaman Melati
Varietas yang biasa dikembangkan untuk produksi minyak melati adalah Jasminum officinalle, J. grandiflorum, J. officinalle var grandiflorum, J. auriculatum (India), J. augustifolium
Tanaman melati biasa dikembangbiakkan dengan cara pencangkokan
Tanah yang baik untuk penanaman melati adalah tanah yang agak kering, dengan panas matahari yang cukup dan tidak terlindung serta irigasi yang cukup
Bunga yang dipetik pada pukul 6 – 10 pagi, menghasilkan rendemen minyak melati 2x lebih besar daripada pemetikan siang atau sore hari
Tanaman melati biasa dikembangbiakkan dengan cara pencangkokan
Tanah yang baik untuk penanaman melati adalah tanah yang agak kering, dengan panas matahari yang cukup dan tidak terlindung serta irigasi yang cukup
Bunga yang dipetik pada pukul 6 – 10 pagi, menghasilkan rendemen minyak melati 2x lebih besar daripada pemetikan siang atau sore hari
Komposisi Kimia Minyak Melati
Komponen utama persenyawaan minyak melati adalah benzyl asetat (C9H10O2) yaitu sekitar 65% dan d-linalool sebesar ± 15,5%
Komponen yang lainnya adalah linalool asetat, benzyl alkohol, jasmone, indole, metil anthranilate dan fenol
Komponen yang lainnya adalah linalool asetat, benzyl alkohol, jasmone, indole, metil anthranilate dan fenol
Manfaat Minyak Melati
Minyak bunga melati umumnya digunakan sebagai zat pewangi parfum kelas tinggi
Comments
Post a Comment